ETNOBOTANI

+ Free Shipping

ETNOBOTANI

Penulis;

Dr. Damhuri, S.Pd., M.P

Jumlah halaman; 226

Ukuran Buku: a5 (14,8×21)

Versi Cetak: Tersedia

Versi E-Book: Tersedia

Berat; 0 Kg

Harga; Rp; 145.000

Etnobotani merupakan cabang ilmu yang mempelajari hubungan antara manusia dan tumbuhan dalam konteks budaya, tradisi, dan ekosistemnya. Ilmu ini mengungkap bagaimana masyarakat tradisional maupun modern memanfaatkan tumbuhan untuk berbagai keperluan, seperti pangan, obat-obatan, ritual, seni, dan material bangunan. Melalui pendekatan multidisiplin, etnobotani menjembatani ilmu biologi, antropologi, ekologi, dan sejarah untuk memahami nilai tumbuhan dalam kehidupan manusia(Soejarto et al., 2005).

Etnobotani memiliki peran penting dalam melestarikan kearifan lokal masyarakat yang sering kali berakar pada praktik dan penghormatan terhadap alam. Misalnya, pengetahuan tradisional tentang tanaman ob at yang diwariskan dari generasi ke generasi telah menjadi dasar bagi pengembangan farmasi modern. Selain itu, etnobotani membantu mendokumentasikan biodiversitas yang berpotensi hilang akibat eksploitasi berlebihan dan perubahan lingkungan. Indonesia, sebagai negara megabiodiversitas, etnobotani memiliki relevansi yang sangat besar (Riklan et al., 2023). Keanekaragaman hayati yang tinggi, didukung oleh keanekaragaman budaya, menciptakan peluang unik untuk memahami interaksi manusia dan tumbuhan dalam berbagai tradisi lokal. Berbagai etnis di Indonesia memiliki pengetahuan tradisional yang berharga tentang pemanfaatan tumbuhan, mulai dari tanaman pangan seperti padi, sagu, dan ubi-ubian hingga tanaman obat seperti temulawak, daun kelor, dan kunyit.

Category:

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “ETNOBOTANI”

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping Cart